Patroli Blue Light Polsek Perdagangan Amankan Wilayah Hukum: Tidak Ditemukan Gangguan Kamtibmas
Perdagangan, Simalungun – Polsek Perdagangan melaksanakan kegiatan Patroli Blue Light pada Minggu, 13 April 2025, pukul 20.00 WIB, guna mengantisipasi balap liar, geng motor, dan kejahatan 3C (Curas, Curat, dan Curanmor) di wilayah hukumnya.
Patroli tersebut difokuskan di tiga titik, yaitu:
1. Jalan Merdeka, Kelurahan Perdagangan I, Kecamatan Bandar, Kabupaten Simalungun.
2. Jalan Sisingamangaraja, Kelurahan Perdagangan I, Kecamatan Bandar, Kabupaten Simalungun.
3. Jalan Sutomo, Kelurahan Perdagangan I, Kecamatan Bandar, Kabupaten Simalungun.
Dalam laporannya kepada Kapolres Simalungun, Kapolsek Perdagangan, AKP. Ibrahim Sopi, S.H., M.H., menyampaikan bahwa kegiatan Patroli Blue Light berhasil menciptakan situasi Kamtibmas yang aman dan terkendali.
“Pada saat pelaksanaan Patroli, tidak ditemukan gangguan Kamtibmas,” ujar AKP. Ibrahim Sopi.
Personil yang melaksanakan Patroli Blue Light adalah Iptu Fritsel G. Sitohang, S.H., M.H. (Kanit Reskrim), Aiptu MU. Sihombing (Ka SPKT), dan Aiptu Mohd. Ilhamsyah (Ba SPK).
“Petugas Patroli juga melakukan himbauan kepada para pengendara agar berhati-hati di jalan dan menggunakan helm sebagai pelindung,” tambah AKP. Ibrahim Sopi.
Ia berharap dengan adanya Patroli Blue Light, masyarakat dapat merasa lebih aman dan nyaman dalam beraktivitas di malam hari.
Polri berkomitmen untuk mengantisipasi segala bentuk gangguan Kamtibmas dan menjamin keamanan dan kenyamanan masyarakat.